Pada kesempatan saya kali ini, saya akan membagikan resep cara membuat bolu panggang dengan panci. Ingin tahu apa saja bahan dan cara pembuatanya simak terus.
Cara Membuat Bolu Panggang Dengan Panci
Bahan-Bahan :
- Tepung terigu 10 sdm
- Gula pasir 10 sdm
- Telur 3 butir
- SP/ovalet 1 sdt
- Margarin 100 gr, dicairkan
- Vanilis 1/4 sdt
- Baking soda 1/4 sdt
Cara Membuat Bolu Panggang dengan Panci :
- Campurkan telur, gula pasir, vanili dan SP dengan mixer sampai adonan mengembang, berwarna putih.
- Setelah adonan sudah mengembang, masukkan terigu dan baking powder sambil diayak agar nanti tidak ada gumpalan pada adonannya.
- Lalu mixer lagi adonan hingga tercampur rata.Tuangkan margarin yang sudah dicairkan kedalam adonan.
- Olesi loyang dengan margarin dan tepung terigu tipis saja.
- Siapkan panci, masukkan tatakan kompor, panaskan dengan api sedang sebentar, setelah panas lalu masukkan loyang adonan, kemudian panggang bolunya. Tutupnya panci dilapisi dengan kain ya. Panggang adonan bolu selama 20 menit.
- Kalian bisa test adonan dengan tusukan, jika tidak ada adonan yang menempel berarti adonan sudah matang.
- Kalian bisa mengangkat bolu dan sajikan.
Baca Juga : Cara Membuat Roti Canai India
Itu tadi resep dan cara membuat bolu panggang dengan panci, saya juga akan membagikan resep membuat bolu pandan. Simak berikut ini.
Resep Bolu Pandan Panggang
Bahan-Bahan :
- Telur 4 butir
- Gula pasir 125 gr
- TBM 1 sdt
- Tepung terigu protein tinggi 150 gr
- Kara santan 1 bungkus
- SKM putih 1 sachet
- Pasta pandan
- Mentega 100 gr cairkan
Cara Membuat Bolu Pandan Panggang :
- Campurkan telur, gula dan TBM menggunakan mixer dengan kecepatan tinggi hingga adonan jadi mengembang berwarna putih dan berjejak kira kira mixer selama 15 menit (tergantung mixer).
- Atur kecepatan mixer menjadi lebih rendah, lalu ayak dahulu tepung terigu agar tidak ada gumpalan.
- Masukkan sedikit demi sedikit kedalam adonan yang sudah dimixer tadi. Lalu tuangkan santan kara sampai adonan merata tuangkan pasta pandan.
- Jika adonan sudah terlihat rata matikan mixer, lalu tuangkan mentega yang sudah di cair kan aduk menggunakan spatula dengan arah bolak balik dan campurkan susu kental manis. Susu kental nya dikasih sedikit air agar susu kental manis dapat menyatu dengan adonan
- Olesi loyang bolu dengan tepung terigu secara tipis dan margarin atau mentega agar nantinya bolu tidak lengket.
- Tuangkan adonan kedalam loyang. Panaskan oven terlebih dulu agar bolu dapat mengembang sempurna.
- Masukkan loyang bolu kedalam oven dengan api yang kecil panggang selama kurleb 50 menit.
- Tes adonan bolu dengan tusuk bolu menggunakan tusuk sate kalau sudah tidak ada adonan yang menempel di tusu berarti bolu sudah matang merata.
- Keluarkan bolu dari oven. Tunggu agak dingin baru bolu bisa dikeluarkan dari loyang. Bolu pandan panggang sudah siap disajikan
Setelah aku membagikan resep bolu pandan, berikut ini resep bolu chocolatos.
Resep Bolu Chocolatos Kukus
Bahan-Bahan :
- Telur 2 butir
- Gula pasir 6 sdm
- Chocolatos 2 sachet
- Air panas 6 sdm
- Susu kental manis 2 sachet
- Tepung terigu 6 sdm
- Baking powder 1/4 sdt
- Soda kue 1/4 sdt
- Minyak 6 sdm
- Margarin secukupnya
Cara Membuat Bolu Chocolatos Kukus :
- Masukkan Chocolatos bubuk ke dalam wadah bersih, lalu larutkan dengan air panas, sisihkan. Setelah itu, siapkan wadah lain masukkan telur dan gula pasir, kocok dengan whisker hingga adonan tercampur rata.
- Ayak terlebih dulu tepung terigu, garam, baking powder, dan soda kue. Lalu masukan kedalam campuran gula telur tadi .Kocok kembali hingga adonan tercampur rata. Tuangkan chocolatos cair dan kental manis cokelat, lalu aduk hingga adonan tercampur rata. Masukkan minyak dan aduk-aduk lagi adonan.
- Setelah adonan selesai dan tercampur rata, olesi loyang dengan margarin lalu tuangkan adonan ke dalam loyang. Didihkan air kukusan lalu masukan loyang adonan bolu kedalam kukusan.
- Kukus bolu selama 25 menit dengan api sedang. Jangan lupa lapisi tutup kukusan dengan serbet yang bersih. Setelah matang, angkat dan keluarkan bolu dari dalam pengukus. Setelah bolu agak dingin, keluarkan bolu dari dalam cetakan, lalu potong-potong sesuai selera.
Demikian artikel yang saya buat, jika ada kesalahan saya mohon maaf. Kujungi juga artikel cara bikin bolu ketan hitam panggang. Semoga bermanfaat