Alat dan Bahan Membuat Keripik Jagung yang Harus Kamu Tahu!

Artikel kali ini saya akan membahas tentang alat dan bahan membuat keripik jagung enak dan beraneka rasa. Keripik saat ini menjadi menu cemilan yang banyak di gemari oleh banyak orang, siapa saja tidak akan melewati kelezatan dari keripik ini, apalagi kalau keripik ini terbuat dari bahan jagung.

Olahan keripik jagung ini banyak di sukai oleh semua kalangan mulai dari anak kecil hingga orang dewasa suka dengan keripik jagung. Kini varian dari keripik jagung juga semakin banyak, mulai dari emping jagung, keripik jagung berbumbu, marning jagung dan lain sebagainya.

Keripik jagung ini dapat kamu temukan dengan mudah di berbagai toko makanan, mini market, hingga di mall pun telah banyak yang menjual keripik jagung.

Harga dari keripik jagung bisa dibilang sangat terjangkau jadi siapa saja pasti bisa membelinya. Keripik jagung dapat di jadikan cemilan ketika sedang bersantai dengan keluarga ataupun ketika bersama teman jadi suasana berkumpul akan menjadi lebih menyenangkan.

Sebenarnya cara membuat keripik jagung sangat mudah dan pastinya siapapun dapat membuatnya. Akantetapi, untuk mengolah keripik jagung harus mengetahui terlebih dulu caranya dengan baik supaya kandungan gizi yang terdapat pada keripik jagung tidak hilang.

Ada beberapa jenis mesin yang bisa kamu gunakan dalam proses pembuatan keripik jagung ini diantaranya mesin perontok jagung, dan juga alat penggorengan, bisa juga mesin spinner/peniris minyak.

Penggunaan  beberapa mesin ini cukup penting dilakukan, karena agar menghindari kesalahan manusia dan bisa juga untuk menambah produksi keripik jagung dengan lebih efisien.

Cara Membuat Keripik Jagung Balado yang Mudah

alat dan bahan membuat keripik jagung
Alat dan Bahan Membuat Keripik Jagung yang Harus Kamu Tahu!

Terbuat dari jagung yang telah di pipih kemudian digoreng dengan tambahan taburan bumbu balado cocok untuk cemilan ketika sedang bersantai.

BACA JUGA  Macam karpet masjid dan cara merawatnya

Bahan :

250 gram Jagung manis

Bumbu balado bubuk

2 bawang putih

Minyak goreng

secukupnya Garam

Cara Membuat :

1. Siapkan alat serta bahannya, siapkan jagung yang telah matang (kuning), ambil biji jagungnya yaitu dengan menggunakan mesin perontok atau pemipil jagung.

2. Kemudian siapkan bumbu: bawang putih dihaluskan serta tambahkan garam sedikit.

3. Rebus jagung dengan bumbu yang telah kamu siapkan, angkat kemudian tiriskan, lalu pipihkan dengan menggunakan mesin pemipih jagung.

4. Setelah itu keringkan selama kurang lebih 1-2 hari, tergantung cuaca dan pastikan kering.

5. Kemudian siapkan bubuk balado dan juga minyak goreng.

6. Goreng dengan menggunakan api kecil, lalu tiriskan.

7. Masukkan jagung yang telah digoreng kedalam wadah, setelah itu tambahkan bubuk baladonya dan aduk sampai rata dengan cara di kocok.

8. Keripik jagung balado sudah siap untuk dihidangkan.

Cara Membuat Keripik Jagung Original

alat dan bahan membuat keripik jagung
Alat dan Bahan Membuat Keripik Jagung yang Harus Kamu Tahu!

Bahan :

1 buah jagung

500 gr tepung beras

secukupnya Penyedap rasa

secukupnya Garam

300 ml air

secukupnya Minyak goreng

Cara Membuat :

1. Pertama siapkan jagung kemudian gerus jagung tesebut, sesudah di gerus masukkan jagung kedalam blender, kemudian isi dengan 300 ml dan blender hingga halus.

2. Setelah jagung sudah halus, lalu masukkan jagung ke dalam panci, kemudian masak hingga benar-benar mendidih.

3. Selama proses menunggu jagung mendidih, kamu bisa menyiapkan tepung terigu yang telah di aduk-aduk dengan bumbu penyedap dan juga garam.

4. Masukan dikit demi sedikit jagung yang telah mendidih kedalam tepung terigu yang sudah disiapkan, sembari di aduk mengunakan spatula lakukan hingga selesai sehingga terbentuk adonan yang betul-betul kalis.

BACA JUGA  Mau Rakit Komputer? Rekomendasi Toko Komputer Terbaik

5. Sesudah itu, siapkan plastik serta botol digunakan untuk membentuk adonan, sebisanya usahakan setipis mungkin.

6. Setelah adonan telah tipis, kemudian di potong-potong dengan menggunakan spatula, dapat di potong membentuk segitiga, persegi atau menggunakan bentuk yang lain. Sesuai kreasi dan kreatifitasmu.

7. Sambil mencetak adonan, tuangkan minyak goreng ke dalam alat penggorengan serta panaskan minyak goreng kemudian tunggu hingga benar benar panas.

8. Kemudian masukkan adonan yang telah terbentuk kedalam minyak yang sudah panas, goreng dengan cara bolak balik agar matangnya merata.

9. Usahakan menggunakan api kompor kecil saja, jangan terlalu besar (takut gosong), kalau warnanya telah oranye kecoklatan segera tiriskan (lakukan langkah ini hingga selesai).

10. Keripik jagung original pun telah untuk di sajikan.

Bahan dan Cara Membuat Keripik Jagung Cokelat Mudah

Bahan :

200 gr keripik jagung mentah

50 gr kacang tanah

4 sdm dark coklat bubuk

3 sdm tepung maizena yang disangrai

4 sdm gula tepung

Cara Membuat :

1. Goreng keripik jagung serta kacang tanah.

2. Campur dengan maizena, gula, dan juga coklat.

3. Kemudian di ayak supaya tercampur.

4. Taburkan pada keripik jagung, sampai semua keripiknya tertaburi dengan bubuk coklat.

5. Keripik jagung cokelat sudah siap untuk dihidangkan.

Demikian artikel mengenai alat dan bahan membuat keripik jagung, semoga bisa bermanfaat buat kamu yaa dan kamu bisa mempraktekkannya di rumah.