Cara Membuat Sate Sapi dan Bumbunya

Pada kesempatan saya kali ini saya akan membagikan resep cara membuat sate sapi dan bumbunya. Simak resep dan cara pembuatannya dibawah ini ya.

Cara Membuat Sate Sapi dan Bumbunya

Bahan-Bahan :

  • Daging sapi 250 gr, potong dadu
  • Garam secukupnya
  • Merica bubuk secukupnya
  • Minyak goreng 2 sdm
  • Kecap manis 2 sdm
  • Tusuk sate

Bahan Bumbu Halus :

  • Lengkuas 2 cm
  • Jahe 3 cm
  • Bawang merah 3 siung
  • Bawang putih 1 siung
  • Ketumbar 1 sdt
  • Gula jawa secukupnya

Bumbu Kacang :

  • Kacang tanah 250 gr (digoreng)
  • Cabe merah keriting 5 buah
  • Kemiri 5 buah (goreng)
  • Kencur 2 cm
  • Bawang putih 10 siung (iris, goreng kering)
  • Gula jawa 1 buah
  • Kecap manis secukupnya
  • Gula pasir secukupnya
  • Garam secukupnya

Cara Membuat Sate Sapi dan Bumbunya :

  1. Potong daging dulu berbentuk dadu, kalian bisa membungkus potongan daging sapi dengan daun pepaya yang sudah diremas diamkan selama 30 menit. Agar daging sapi saat dibuat sate lebih empuk.
  2. Sambil menunggu daginya kalian buat bumbu kacang, blender bahan kacang dan bumbu hingga halus. Setelah halus tuangkan ke wajan, tambahkan minyak goreng, kecap, gula dan garam.
  3. Masak terus sampai bumbu berubah warna agak gelap dan mengeluarkan minyak gunakan api sedang sambil terus di aduk. Koreksi rasanya, rasa saus kacang ini lebih enak dominan manis, jadi banyakin kecap manis dan gula hingga di rasa sudah pas.
  4. Haluskan bumbu untuk sate yaitu ketumbar, bawang merah, bawang putih, lengkuas, jahe, dan gula jawa.
    Setelah daging dibungkus tadi, masukkan bumbu yang sudah dihaluskan, merica, garam, kecap manis, dan minyak. Aduk hingga semua bumbu tercampur merata.
  5. Diamkan atau marinasi daging sapi selama 30 menit atau kalian juga bisa menyimpan daging di dalam kulkas.
  6. Tusuk daging menggunakan tusukan sate yang bersih sampai daging habis.
  7. Panggang atau bakar sate hingga matang dan sesekali diolesi bumbu halus.
  8. Bolak balik tusuk sate hingga seluruh permukaan daging menjadi kecoklatan dan matang merata.
  9. Setelah sate matang semua sisinya, angkat dan sajikan dengan nasi atau lotong bersama saos kacang tadi yang sudah dibuat.
BACA JUGA  Cara Membuat Kerupuk Nasi Yang Dikukus

Baca Juga : Resep Ayam Fillet Goreng Tepung Saus Mentega

Itu tadi resep dan langkah membuat sate sapi beserta bumbunya. Berikut ini ada manfaat mengkonsumsi sate sapi lho ingin tahu?Simak terus..

Manfaat Mengkonsumsi Sate Sapi

1. Mencegah Kelelahan

Daging sapi ternyata mengandung zat besi, yang berguna untuk mengangkut oksigen ke seluruh tubuh. Hal tersebut bermakna bahwa makin banyak zat besi yang didapatkan pada tubuh, makin banyak oksigen yang dibawa ke semua sel dan otot tubuh di seluruh tubuh.

Hal tersebut juga akhirnya akan mengubah makanan yang kita konsumsi menjadi energi yang lebih, dan menjauhkan kita dari kelelahan.

Zat besi yang terdapat di daging sapi juga merupakan sumber makanan yang baik untuk pasien yang terkena anemia karena dapat meningkatkan produksi hemoglobin dalam tubuh.

2. Memberikan Tambahan Energi

Mengkonsumsi daging sapi secara rutin, sesuai dengan porsi yang tepat, dan dengan pengolahan yang sehat akan memberikan kalian tambahan energi yang akan membuat hari menjadi lebih produktif lagi.

BACA JUGA  Memilih Warna untuk Plafon Rumah Termudah

Daging sapi ternyata mengandung kombinasi berbagai nutrisi, seperti vitamin B dan B12, yang akan menjaga aliran sel darah merah dan saraf kalian agar tetap aktif dan sehat.

Selain itu, daging sapi juga mengandung niacin yang dapat menurunkan risiko terkena penyakit kardiovaskular dan vitamin B6, serta riboflavin nutrisi yang akan mengubah makanan kalian menjadi energi.

3. Dapat Membangun Massa Otot

Daging sapi juga dapatcmembantu kalian dalam membangun massa otot dengan mengkonsumsinya sesuai porsi yang sudah dianjurkan. Ternyata, daging sapi memiliki senyawa yang terbentuk dari banyak asam amino.

Senyawa tersebut dapat merangsang dan juga meningkatkan serat otot, membuatnya menjadi lebih kuat, dan memperbaiki sel dan jaringan otot itu sendiri. Asam amino tidak hanya membangun massa otot, tetapi juga bisa memberikan nutrisi yang sangat menyehatkan bagi kulit, rambut, dan kuku kita.

Demikian artikel yang saya buat, Jika ada kesalahan kata saya mohon maaf. Semoga bermanfaat. Kunjungi juga artikel cara membuat sate klatak.